Rabu, 01 Agustus 2012

Emas pertama Phelp

LONDON – Setelah sekian kali menunggu emas pertamanya di beberapa nomor yang berakhir gagal (hanya perak), Michael Phelps akhirnya mendulang emas perdananya di Olimpiade London 2012. Tak hanya itu, rekor medali Phelps pun terdongkrak dengan total 19 medali. Perenang Amerika Serikat itu sempat gagal dua kali di nomor 400m gaya bebas dan 200 meter gaya kupu-kupu, jagoan renang berjuluk Flying Fish itu mengentaskan asa medali emasnya di nomor 4x200m gaya bebas, sekaligus medali ke-19 sepanjang kariernya di kancah Olimpiade. Dengan 19 medali Olimpiade, Phelps mematahkan rekor 18 medali kepunyaan pesenam Uni Soviet, Larisa Latynina. Sebelumnya, Phelps sempat menyamai rekor Latynina setelah mengalungi perak di nomor 200m gaya kupu-kupu dengan. Aliran air mata Phelps di pucuk podium penerimaan medali Aquatic London Arena, mengucur kala lagu kebangsaan “Star Spangled Banner” berkumandang untuknya. Phelps mendedikasikan emasnya kepada setiap pihak yang tetap mempercayainya membela nama negeri Paman Sam di Olimpiade keempatnya. “Saya berterima kasih kepada semua orang yang membuat saya tetap bertanding di sini. Saya berterima kasih karena masih diizinkan mendapatkan momen spesial ini,” tutur Phelps, sebagaimana dilansir TheAge, Rabu (1/8/2012). Sejak tampil dan meraih emas pertamanya di Olimpiade Sydney 2000, Phelps sudah mengumpulkan 19 medali dengan rincian 15 medali emas, dua medali perak dan dua lainnya perunggu.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar