Kamis, 09 Agustus 2012

Perolehan medali emas China masih belum terbendung

LONDON – Perolehan medali emas China masih belum terbendung oleh Amerika Serikat di ajang Olimpiade London. Meski AS total medalinya lebih banyak dengan raihan 81, namun China masih memimpin karena unggul perolehan medali emas.

Memasuki hari ke-12 di London, Kamis (9/8/2012), China masih memimpin klasemen sementara dengan mengumpulkan 36 medali emas, 22 perak dan 19 perunggu dengan total 77 medali yang diraih.

Sementara itu, Amerika Serikat menempati rangking kedua di bawah China. Negeri Paman Sam ini menghasilkan 34 medali emas, 22 perak dan 25 perunggu dengan total sekira 81 medali yang dikumpulkan.

Sedangkan perolehan medali Inggris Raya belum mendapatkan penambahan medali emas. Hasilnya, tim tuan rumah harus puas menempati peringkat ketiga dengan torehan 22 emas, 13 perak dan 13 perunggu total 48 medali.

Korea Selatan masih menempati peringkat empat dengan 12 medali emas, 7 perak dan 6 perunggu total 25 medali. Sedangkan Rusia menempati peringkat kelima. Sementara itu, peringkat Indonesia semakin turun dengan menduduki posisi ke-51.

Hasil perolehan medali Olimpiade
Posisi Negara Emas Perak Perunggu Total
1 China 36 22 19 77
2 Amerika Serikat 34 22 25 81
3 Inggris Raya 22 13 13 48
4 Korea Selatan 12 7 6 25
5 Rusia 11 19 22 52
-

Tidak ada komentar:

Posting Komentar